Piala AFF Dianggap Kurang Manfaat Bagi Chanatip, Ia Lebih Memilih Berlibur

Piala AFF Dianggap Tak Bermanfaat Bagi Chanatip, Ia Lebih Memilih Berlibur
Piala AFF Dianggap Tak Bermanfaat Bagi Chanatip, Ia Lebih Memilih Berlibur

CELESPORT – Chanathip Songkrasin akan dipastikan untuk mangkir dari Piala AFF 2022, kompetisi bergengsi di Asia Tenggara tersebut dianggap tidak bermanfaat bagi pemain timnas berusia 28 tahun itu.

Baginya, kompetisi sepak bola di Asia Tenggara sudah bukan kelasnya lagi dengan keputusannya untuk mangkir dari Piala AFF 2022.

Diketahui, Piala AFF ini akan bergulir dua tahun secara beruntun pada Desember hingga Januari mendatang dan Timnas Thailand menjadi tim yang difavoritkan untuk meraih gelar juara.

Pada Piala AFF 2020 silam, Chanatip Songkrasin sukses mempersembahkan trofi bagi Timnas Thailand usai menumbangkan Timnas Indonesia di partai final. Kemenangan tersebut menjadi trofi keenam bagi Timnas Thailand.

Untuk edisi tahun ini, Timnas Thailand tidak akan menggunakan jasa Chanatip, yang saat ini membela tim kuat dari Jepang, Kawasaki Frontale. Dilansir dari Media Thailand, Main Stand International, pemain berposisi sebagai gelandang serang tersebut membutuhkan waktu untuk istirahat setelah melakoni musim yang cukup berat di Liga Jepang.

Bukan hanya itu, jadwal Piala AFF 2020 lalu menjadikannya dua tahun penuh dengan bermain sepak bola tanpa adanya libur off season.

“Chanatip tidak memiliki waktu istirahat akhir – akhir ini, dia ingin beristiraha usai tampil di J League musim ini agar kembali prima di musim 2023,” ujar narasumber kepada Main Stand International, Selasa (6/9/2022).

close